Previous Next

Kegiatan Assesmen Internal Pengadilan Negeri Bontang Kelas II

Berdasarkan Surat Keputusan Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II Nomor : W18-U8/376/OT.00/2/2021 tanggal 9 Februari 2021 tentang Perubahan Tim Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, maka Tim Assesor Internal Pengadilan Negeri Bontang Kelas II telah menyusun jadwal assesmen internal yang dilaksanakan pada hari Rabu, 19 Mei 2021 sampai dengan hari Jumat, 21 Mei 2021.

Adapun yang menjadi sasaran Assesmen Internal (Assesee) adalah Top Manager, Quality Manager Representative, Hakim, Panitera Pengganti, Jurusita, Bagian Kepaniteraan dan Bagian Kesekretariatan. Pelaksanaan Assesmen Internal ini dilakukan oleh Tim Assesor Internal terdiri dari Hakim-Hakim Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, dimana Bapak Parlin Mangatas Bona Tua, S.H. bertindak sebagai Koordinator Assesor. Adapun Pelaksanaan Assesmen Internal ini dilaksanakan secara silang, dimana Hakim Pengawas Bidang pada suatu bagian akan melaksanakan Assesmen untuk bagian lainnya, demikian juga sebaliknya. Selain itu menggunakan metode wawancara secara langsung, dalam pelaksanaan Assesmen Internal ini juga dilakukan uji petik dan Assesmen secara langsung di ruangan masing-masing bagian. Hasil temuan dari masing-masing bidang ini selanjutnya akan ditindaklanjuti serta akan dilakukan monitoring dan evaluasi, dimana setelahnya QMR akan melakukan Rapat Tinjauan Manajemen.

Adapun pelaksanaan Assesmen Internal ini dilaksanakan guna mempersiapkan Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, sebelum dilakukan Akreditasi Penjaminan Mutu dari Pengadilan Tinggi Samarinda. Selain itu, dengan adanya pelaksanaan Assesmen Internal ini, seluruh warga Pengadilan Negeri Bontang Kelas II diharapkan dapat melakukan pembenahan dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan bagi seluruh masyarakat pencari keadilan.

Sukseskan Assesmen Internal Pengadilan Negeri Bontang Kelas II.
Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, BISA...!

#PNBontang
#PTKaltim
#DirjenBadilum
#MahkamahAgungRI
#AssesmenInternal
#latepost