Pada hari Selasa, 28 Desember 2021, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Kota Bontang, telah dilaksanakan Kegiatan Assesmen Internal Periode ke-2, Desember 2021. Tim Assesor Internal Pengadilan Negeri Bontang Kelas II telah menyusun jadwal assesmen internal yang dilaksanakan pada hari Selasa, 28 Desember 2021 sampai dengan hari Kamis, 30 Desember 2021. Adapun yang menjadi sasaran Assesmen Internal (Assesee) adalah Top Manager, Quality Manager Representative, Hakim, Panitera Pengganti, Jurusita, Bagian Kepaniteraan dan Bagian Kesekretariatan. Pelaksanaan Assesmen Internal ini dilakukan oleh Tim Assesor Internal terdiri dari Hakim-Hakim Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, dimana Bpk Jes Simalungun Putra Purba, S.H. bertindak sebagai Lead Assesor. Hari pertama dilakukan asesmen terhadap Kepaniteraan Muda Pidana, Perdata, Hukum, Panitera Pengganti dan Jurusita.
Pelaksanaan Assesmen Internal ini dilaksanakan secara silang, dimana Hakim Pengawas Bidang pada suatu bagian akan melaksanakan Assesmen untuk bagian lainnya, demikian juga sebaliknya. Selain menggunakan metode wawancara secara langsung, dalam pelaksanaan Assesmen Internal ini juga dilakukan uji petik dan Assesmen secara langsung di ruangan masing-masing bagian. Hasil temuan dari masing-masing bidang ini selanjutnya akan ditindaklanjuti serta akan dilakukan monitoring dan evaluasi, dimana setelahnya QMR akan melakukan Rapat Tinjauan Manajemen. Melalui Assesmen Internal ini, seluruh warga Pengadilan Negeri Bontang Kelas II diharapkan dapat melakukan pembenahan dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan bagi seluruh masyarakat pencari keadilan. Sukseskan Assesmen Internal Pengadilan Negeri Bontang Kelas II.
Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, BISA...!
#PNBontang
#PTKaltim
#DirjenBadilum
#MahkamahAgungRI
#AsesmenInternal
#Periodeke-2Desember2021