Pada hari Jumat, 11 Maret 2022, bertempat di Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Kota Bontang, telah dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi dan Public Campaign Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Negeri Bontang Kelas II. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mewujudkan program Mahkamah Agung RI melalui pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada badan peradilan di bawahnya. Pengadilan Negeri Bontang Kelas II menggelar kegiatan Sosialisasi dan Public Campaign Pembangunan Zona Integritas ditengah Pandemi Covid-19 dengan juga dirangkaikan dengan pembagian masker dan vitamin C, kepada masyarakat pengguna jalan maupun di sekitar lingkungan Pengadilan Negeri Bontang Kelas II. Melalui kegiatan Sosialisasi dan Public Campaign Pembangunan Zona Integritas ini, menunjukkan komitmen yang nyata dari Pengadilan Negeri Bontang Kelas II dalam melakukan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Pengadilan Negeri Bontang Kelas II....BISA!
#PNBontang
#PTKaltim
#DirjenBadilum
#MahkamahAgungRI
#SosialisasidanPublicCampaign
#PembangunanZonaIntegritas