Pada hari Kamis, 17 Maret 2022, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II didampingi oleh Wakil Ketua dan Bapak/Ibu Hakim mengikuti Webinar Internasional dengan mengangkat tema “Peranan Sumber Daya Manusia dan Teknologi Informasi Untuk Mewujudkan Peradilan Modern Dalam Perspektif Lintas Negara”. bekerja sama dengan US Department of Justice, Office of Overseas Prosecutorial Development, Asistence, and Training/Departemen Kehakiman Amerika Serikat, Kantor Pengembangan, Bantuan dan Pelatihan Kejaksaan Luar Negeri (USDOJ, OPDAT), adapun kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Acara ini diselenggarakan oleh @pp_ikahi Pengurus Pusat Ikatan Hakim Indonesia (PP IKAHI) dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 IKAHI.
Kegiatan dibuka dengan Opening Speech oleh YM.Ketua Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. dan Keynote Speech oleh Judge Jeremy Fogel. Dalam kegiatan webinar tersebut, bertindak sebagai Moderator yakni Mochamad Mirza, S.Psi., dengan Narasumber antara lain Judge David Keenan (King County Superior Court), Judge Matthew Thomas (Pierce County Superior Court), Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, S.H. (Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi), Judge Jennifer Marie (State Court of Singapore) dan Dr. Edmon Makarim, S.Kom., S.H., L.L.M. (Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia)..
Pengadilan Negeri Bontang Kelas II....BISA!
#PNBontang
#PTKaltim
#DirjenBadilum
#MahkamahAgungRI
#WebinarInternasionalHUT69
#PPIKAHI
#latepost