Pada hari Selasa, 26 September 2023, bertempat di Ruang Command Centre Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Kota Bontang, Pengadilan Negeri Bontang telah mengikuti kegiatan Zoom Meeting webinar "Capaian Kerjasama MARI dan FCFCOA dalam Peningkatan Akses Keadilan" yang dilaksanakan oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Pada hari Kamis, 14 September 2023, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, telah dilaksanakan Rapat Pembinaan, Pengawasan dan Evaluasi Kinerja yang diadakan rutin Secara Bulanan.
Pada hari Kamis, 07 September 2023, bertempat di Mushola Al-Ikhlas Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Kota Bontang, keluarga besar Pengadilan Negeri Bontang Kelas II melaksanakan kegiatan pengajian dan tausyiah. Kegiatan pengajian ini diselenggarakan dalam rangka sebagai pembinaan rohani serta untuk meningkatkan keimanan bagi Keluarga Besar Pengadilan Negeri Bontang Kelas II yang beragama Islam. Tema yang diangkat dalam Pengajian dan Tausiyah pada bulan ini adalah 4 Hal Penting bagi seorang Muslimin agar selamat baik di Dunia maupun di Akhirat. Semoga melalui kegiatan pengajian dan tausiyah tersebut diharapkan seluruh keluarga besar Pengadilan Negeri Bontang Kelas II dapat senantiasa menjaga akhlak serta meningkatkan keimanan dalam kehidupan sehari-hari.
Pengadilan Negeri Bontang Kelas II....BISA!
#PNBontang
#PTKaltim
#DirjenBadilum
#MahkamahAgungRI
#PengajiandanTausiyah
#4KunciDuniaAkhirat
#LatePost
- Kegiatan Observasi dan Klinik Advokasi Komisi Yudisial dan Mahasiswa Fakultas Hukum Univ. Mulawarman.
- Kegiatan Penandatanganan Nota Kesepemahaman antara Pengadilan Negeri Bontang Kelas II dan PT Pos Indonesia Cabang Kota Bontang.
- Penghargaan Peringkat ke-2 kategori Pengadilan Terbaik Pelaksanaan Eksekusi Kategori Pengadilan dengan Beban Perkara 0-500.