Pada hari Senin, 5 April 2021, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II telah mengadakan Rapat Monitoring dan Evaluasi terhadap Kegiatan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK).
Pada hari Rabu, 31 Maret 2021, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II dengan didampingi oleh Wakil Ketua, Bapak/Ibu Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Panitera Muda dan Para Kepala Sub Bagian pada Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, telah mengikuti Kegiatan Pembinaan dan Pengawasan oleh Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur secara Virtual dengan menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meeting, yang juga diikuti oleh 4 (empat) Pengadilan Negeri lainnya se-wilayah hukum Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur, yakni Pengadilan Negeri Tanjung Selor, Pengadilan Negeri Tanah Grogot, Pengadilan Negeri Malinau dan Pengadilan Negeri Kutai Barat.
Pada hari Selasa, 30 Maret 2021, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, telah dilaksanakan Kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Antara Pengadilan Negeri Bontang Kelas II dengan SLB Negeri Bontang dalam Bidang Penyediaan Layanan Bagi Penyandang Disabilitas, yang dilanjutkan dengan Pelatihan Pelayanan Disabilitas Pengadilan Negeri Bontang Kelas II.