Pada hari Jumat, 25 Februari 2022, seluruh Keluarga Besar Pengadilan Negeri Bontang Kelas II telah melaksanakan kegiatan Jalan Santai. Adapun kegiatan jalan santai ini dimaksudkan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran dari seluruh warga Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, serta agar tetap senantiasa prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.
Pengadilan Negeri Bontang Kelas II....BISA!
#PNBontang
#PTKaltim
#DirjenBadilum
#MahkamahAgungRI
#JalanSantai
Pada hari Selasa, 12 Januari 2021, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Kota Bontang, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II melaksanakan Kegiatan Rapat Penyusunan Rencana Kerja Anggaran dan Rencana Kinerja Tahun 2022.
Pada hari Selasa, 22 Februari 2022, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Kota Bontang, Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Bpk. Sofian Parerungan, S.H., M.H., bersama dengan Wakil Ketua, Bpk. Haklainul Dunggio, S.H., M.H., Bapak dan Ibu Hakim, Panitera serta Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan telah mengikuti kegiatan Sidang Istimewa Mahkamah Agung RI dengan Agenda Laporan Tahunan 2021 secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting.
- Kegiatan Sosialisasi Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Tahun Anggaran 2022
- Kegiatan Rapat Monitoring dan Evaluasi Akreditasi Penjaminan Mutu dan Zona Integritas
- Kegiatan Kunjungan Kerja Reses Komisi III (Bidang Hukum, HAM dan Keamanan) DPR RI ke Provinsi Kalimantan Utara