Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Bpk. Sofian Parerungan, S.H., M.H., bersama dengan Wakil Ketua, Bpk. Haklainul Dunggio, S.H., M.H., Bapak dan Ibu Hakim, Panitera, Para Panitera Muda dan Para Kepala Sub Bagian telah mengikuti kegiatan Sosialisasi Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), dirangkaikan dengan Sosialisasi Nilai-Nilai Dasar ASN (Core Value ASN), yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI bekerja sama dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, melalui aplikasi Zoom, pada hari Kamis, 24 Februari 2022, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang.
Pada hari Senin, 21 Februari 2022, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, telah diadakan Rapat Monitoring dan Evaluasi terhadap Pelaksanaan Akreditasi Penjaminan Mutu (APM) dan Kegiatan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada Pengadilan Negeri Bontang Kelas II. Adapun Rapat Monitoring dan Evaluasi dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Bpk. Sofian Parerungan, S.H., M.H., dan Wakil Ketua, Bpk. Haklainul Dunggio, S.H., M.H.
Pada hari Senin, 21 Februari 2022, bertempat di Ruang Sidang Cakra, Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, Ketua Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Bpk.Sofian Parerungan, S.H., M.H., bersama dengan Wakil Ketua, Bpk. Haklainul Dunggio, S.H., M.H., Panitera, Ibu Lis Suryani, S.H., dan Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan, Bpk. Slamet Waluyo, S.E. telah mengikuti kegiatan Kunjungan Kerja Reses Komisi III (Bidang Hukum, HAM dan Keamanan) DPR RI ke Provinsi Kalimantan Utara, secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting.
- Penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur
- Kegiatan Pengawasan dan Pembinaan oleh Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur
- Kegiatan Briefing Petugas PTSP Pengadilan Negeri Bontang Kelas II