Pada hari Jumat, 12 Desember 2021 Hakim Pengawas dan Pengamat (WASMAT) Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Bpk Jes Simalungun Putra Purba, S.H. dan Ibu Anna Maria Stephani Siagian, S.H., dengan didampingi oleh Panitera Muda Pidana, Ibu Nurhayati, S.H. dan Staf, Tri Cahyo Irawan, telah melaksanakan kegiatan pengawasan dan pengamatan terhadap pelaksanaan putusan pengadilan. Kegiatan tersebut dilakukan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang, Kelurahan Bontang Lestari, Kecamatan Bontang Selatan, Kota Bontang.
Pada hari Kamis, 11 Desember 2021 Jurusita dan Jurusita Pengganti pada Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Ibu Ratnawaty, S.H. dan Ibu Anita Martadina, S.H., dengan didampingi oleh Staf, Aulia Rifani, S.H., Rezky Eka Cahyadi, S.H. dan M. Sofyan Agus Basrie, telah melaksanakan kegiatan konstatering (pencocokan) sehubungan dengan tahapan eksekusi perkara perdata, bertempat di Jl. Teuku Umar, Kelurahan Berbas Pantai, Kecamatan Bontang Selatan, Kota Bontang. Kegiatan konstatering tersebut dihadiri pula oleh Pemohon maupun Termohon Eksekusi, aparat dari Kelurahan Berbas Pantai dan Ketua RT, petugas Badan Pertanahan Nasional dan pengamanan dari Polres Kota Bontang. Kegiatan konstatering tersebut berjalan dengan tertib dan kondusif.
Pada hari Jumat, 3 Desember 2021 bertempat di Lapangan Pengadilan Negeri Bontang Kelas II, Jalan Awang Long Nomor 10, Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, seluruh Keluarga Besar Pengadilan Negeri Bontang Kelas II telah melaksanakan kegiatan Senam Pagi.